Rekomendasi 5 Game Terbaik 2020

1PUBG

Siapa yang tidak kenal game satu ini. PUBG (PlayerUknown’s Battlegrounds) merupakan game yang memiliki genre battle royale yang di dalamnya terdapat 100 orang yang akan bertarung untuk bertahan hidup.

Kini PUBG berada di posisi ketiga game terlaris di Google Play Store. Pada saat pertama kali versi Androidnya muncul, dalam kurun waktu satu minggu PUBG sudah diunduh sebanyak 10 jutu kali di Indonesia.




2. Clash Of Clan 

Clash of Clans adalah game strategi yang kini menempati posisi keempat di Google Play Store yang telah di download 500 juta kali.

Dalam permainan ini, kamu akan membangun sebuah komunitas atau clan dan melatih pasukan dan menyerang pemain lain untuk mendapatkan Emas, Trofi, Elixir dan Elixir hitam.

Untuk memulai peperangan atau menyerang clan lain, setiap clan akan diberikan persiapan selama satu hari. Dan nantinya tim yang paling banyak mengumplkan bintang yang akan menjadi pemenang. Bintang sendiri di dapatkan berdasarkan banyaknya kerusakan yang mereka buat.



3. Mobile Legends : Bang Bang

Mobile Legends merupakan game bergenre MOBA (Multiplayer Online Battle Arena). Saat ini Mobile Legends menempati posisi kedua game terlaris di Google Play Store dengan total unduhan lebih dari 100 juta kali.

Mobile Legends dimanikan oleh 2 tim yang dimana setiap pemain akan memilih Hero-nya masing-masing. Setelah memilih Hero, player akan bertarung untuk menghancurkan base lawan.

Di Mobile Legends setiap tahunnya sudah pasti ada Hero baru yang muncul. Untuk dapat mendapatkan Hero tersebut kamu bisa membeli menggunakan coin namun karena mengumpulkan coin membutuhkan waktu yang cukup lama, kamu bisa membelinya menggunakan diamond.



4. Garena Free Fire

Garena Free Fire adalah game dengan perpaduan genre battle royale dan TPS (Third Player Shooter). Free Fire memang tidak memiliki grafik seapik PUBG Mobile, namun Free Fire mampu menjadi game terlaris dengan menempati posisi pertama dan telah diunduh lebih dari 100 juta kali.

Free Fire memiliki gameplay yang mirip dengan PUBG dimana player akan terjun payung ke sebuah lokasi dan player akan mencari senjata untuk bertahan hidup. Disini player akan saling bersaing untuk bertahan hidup hingga nantinya tersisa satu orang yang menjadi pemenang.



5. Rise of Kingdoms: Lost Crusade

Rise of Kingdoms memiliki gameplay yang mirip dari Clash of Clans dan menempati posisi kelima dengan total 10 juta download.

Disini pemain akan memilih satu dari 11 peradaban yang tersedia mulai dari Roma, Jerman, Inggris, Perancis, Spanyol, Cina, Jepang, Arab, Korea, Ottoman dan Bizantium.

Nantinya kamu akan mengembangkan bangunan dan melatih pasukan untuk mempertahankan peradaban dari serangan musuh.



Komentar

Postingan Populer